Halaman

Minggu, 25 November 2012

Gejala Kanker Retina Mata, Kelenjar Getah Bening dan Syaraf

kid with retina cancer
Kanker retina mata
Kanker di retina mata paling sering dijumpai pada anak berusia antara 6 bulan sampai 2 tahun.

Gejala yang perlu diwaspadai:
Bercak putih di bagian tengah mata (retina) yang seolah bersinar bila kena cahaya (seperti mata kucing), penglihatan terganggu atau mata menjadi juling dan pada stadium lanjut, bola mata tampak menonjol.

Kanker Kelenjar Getah Bening
Penyakit ini mempunyai angka kejadian tertinggi pada anak usia 5-7 tahun.

Gejala yang perlu diwaspadai:
* Pembesaran dan pembengkakan kelenjar getah bening yang progresif di leher, ketiak, atau selangkangan. Umumnya gejala tersebut tidak disertai tanda infeksi.
* Anak menjadi lemah, lesu, dan nafsu makan menurun.

Kanker syaraf
Neuroblastoma (nerve cancer)
Kanker syaraf simpatis primitif ini dapat timbul di berbagai bagian tubuh. Bagian yang paling sering mengalaminya adalah kelenjar anak ginjal (adrenal supra renal). Gejala yang ditimbulkan cukup beragam bergantung pada letak tumor dan penyakitnya. Namun umumnya, gejala awalnya sulit diketahui. Sebagian besar penderita datang pada stadium lanjut.

Gejala yang patut diwaspadai:
* Kelopak mata membengkak dan biru, bola mata menonjol, atau kelopak mata tampak turun.
* Munculnya benjolan-benjolan di kepala, kelumpuhan mendadak, pincang yang disebabkan patah tulang tanpa sebab, perut membesar dan keras.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar